Wednesday 24 November 2021

UKM PRAMUKA UNM LAKSANAKAN TALKSHOW DALAM RANGKA DISEMINASI P3D TAHUN 2021

Foto bersama WR III, Ketua LP2M UNM, Ketua Gudep, Plt. Kepala Desa Tompobulu, dan Kakak Pembina
MAKASSAR, UKM PRAMUKA UNM – Dalam rangka Diseminasi Program Pengembangan Pemberdayaan Desa (P3D) tahun 2021 ini, Unit Kegiatan Mahasiswa Pramuka Universitas Negeri Makassar melaksanakan Talkshow yang bertempat di UPT Perpustakaan Universitas Negeri Makassar pada 24 November 2021 secara blended.

Penyambutan WR III dan Ketua LP2M UNM dengan tari paduppa

Kegiatan ini dihadiri oleh unsur mabigus, ketua gugusdepan, pembina baik itu pembina racana maupun pembina ambalan, anggota UKM Pramuka UNM, dan purna, serta tim P3D UKM Pramuka UNM. Selain itu, turut hadir Prof. Dr. Sukardi Weda, S.S., M.Hum selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Dr. Ir. H. Bakhrani A. Rauf., M.T selaku Ketua LP2M Universitas Negeri Makassar sekaligus pendamping pada P3D, kak Dr. Irfan M.Ds selaku pembina Racana Ranggong Dg. Romo sekaligus dosen pembimbing P3D, dan pak Firmansyah selaku Plt. Kepla Desa Tompobulu, Kecamatan Ballocci, kabupaten Pangkajene dan Kepulauan, serta beberapa ketua program studi dari setiap program studi Tim P3D UKM Pramuka UNM.

Selain itu, beberapa Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Negeri Makassar, racana se-Kota Makassar, mahasiswa KKN, dan peserta PHP2D tahun 2021, serta beberapa pegawai UPT Perpustakaan UNM turut meramaikan kegiatan ini  secara luring. Sedangkan secara daring, kegiatan ini diramaikan oleh mahasiswa Universitas Negeri Makassar dan beberapa tamu undangan, serta anggota UKM Pramuka UNM yang tidak sempat hadir secara luring.

Sambutan oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni
Pada kegiatan ini, Prof. Dr. Sukardi Weda, S.S., M.Hum membawakan sambutan sekaligus membuka acara Talkshow P3D UKM Pramuka UNM. Sedangkan Prof. Dr. Ir. H. Bakhrani A. Rauf., M.T dan kak Dr. Lu’mu Taris, M.Pd selaku kepala UPT Perpustakaan UNM sekaligus sekretaris Majelis Pembimbing Gugusdepan membawakan materi terkait pengenalan program P3D dan tanggapan Gudep terakit pelaksanaan P3D ini.

Beberapa rangkaian acara juga dilaksanakan, seperti pemutaran video, pelaporan pelaksanaan P3D oleh ketua tim, sesi tanya jawab, dan ceremonial penyerahan cindera mata dan produk hasil luaran P3D oleh kepala Desa Tompobulu kepada Universitas Negeri Makassar.

Penyerahan produk hasil luaran dari Plt. Kepala Desa Tompobulu kepada Universitas Negeri Makassar yang diwakili oleh WR III
Pada Talkshow ini, kepala Desa Tompobulu menyampaikan harapan yang sama dengan pelaksanaan PHP2D tahun 2020 yang lalu pada pelaksaan P3D tahun ini.

“Semoga, dengan adanya Program Pengembangan Pemberdayaan Desa ini, kerjasama antara Desa Tompobulu dengan Universitas Negeri Makassar terkait pemberdayaan desa bisa terus berlanjut,” tuturnya.

Suasana pada saat penerimaan materi
Bukan hanya itu pada Diseminasi kali ini juga diadakan Giveaway produk untuk peserta yang bertanya, dan salah satu peserta yang berhasil mendapatkan giveaway tersebut adalah ketua PHP2D HMO-FT UNM kak Sahrul Alam yang menanyakan tips untuk lolos P3D. Karena bersangkutan dengan PHP2D UKM Pramuka UNM 2020, hingga yang menjawab pertanyaan ini adalah ketua tim PHP2D UKM Pramuka UNM tahun 2020 kak Alfira Sandika Fitri.

"Untuk tips sendiri tentunya laksanakan program pemberdayaan sesuai dengan proposal yang telah diajukan, lengkapi luaran wajib, laporan kemajuan dan laporan akhir harus sesuai panduan" ucap kak Alfira.

Penyerahan giveaway oleh Dosen Pembimbing P3D UKM Pramuka UNM kepada Ketua PHP2D HMO-FT UNM
Semoga, program ini membawa manfaat untuk semua pihak baik Desa Tompobulu, Universitas Negeri Makassar, dan UKM pramuka UNM, serta bermanfaat ke masyarakat luas.

Penulis : Fitria
Editor : Humas UKM Pramuka UNM
Load disqus comments

0 comments