Monday 20 May 2019

Mempererat Silaturahim, UKM Pramuka UNM gelar Buka Puasa Bersama

Kegiatan Buka Puasa Bersama UKM Pramuka UNM
Minggu, 19 Mei 2019 UKM Pramuka UNM menyelenggarakan buka puasa bersama yang bertujuan untuk mempererat silaturahim antar sesama anggota, purna dan para tamu undangan serta calon anggota 2019.
Tamu Undangn Buka Puasa Bersama
Kegiatan ini berlangsung di Aula TK Pertiwi yang berada di Jl. Bontolangkasa I, Banta-Bantaeng, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 
Pembina Racana dan Ambalan ranggong Dg. Romo dan Opu Dg. Risadju
Selain itu, Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh UKM Pramuka UNM dengan mengundang berbagai unsur mulai dari unsur internal hingga eksternal.

Calon Anggota 2019
Adapun panitia penyelenggara kegiatan ini adalah calon anggota baru yang juga merupakan suatu bentuk pengabdian dalam Penerimaan Anggota Baru (PAB) 2019. 

Menurut Riska Uliana selaku ketua pelaksana kegiatan ini sangat bangga bisa melakukan proses untuk mengembangkan kemampuan melalui kegiatan ini. 

"Saya sangat bangga dengan adanya kegiatan buka puasa ini sebagai bentuk pengabdian memberi kita pelajaran dan semangat dalam melakukan sebuah kegiatan, serta dapat menjalin keakraban sesama teman teman se-PAB dan tentunya dengan kakak-kakak". Tuturnya


Penulis : Humas UKM Pramuka UNM
Load disqus comments

0 comments