Thursday, 8 January 2026

Akses Kesehatan Terbatas, UKM Pramuka UNM lakukan aksi nyata di Desa Bonto Manurung

Penyuluhan Desa Sehat

Maros, 16 Desember 2025 – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar program penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan gratis di Desa Bonto Manurung, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros. Kegiatan ini merupakan bagian dari program bina desa yang bertujuan memberdayakan masyarakat di bidang kesehatan.

Kegiatan yang berlangsung di kantor desa ini mendapat sambutan antusias dari warga setempat. Puluhan masyarakat dari berbagai kalangan usia, mulai dari anak-anak hingga lansia, datang untuk mengikuti rangkaian kegiatan kesehatan yang diberikan secara gratis. Tim Kesehatan memberikan penyuluhan dengan materi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat desa yaitu pentingnya Imunisasi dan Bahaya Stunting.

"Kami berharap masyarakat bisa mengetahui pentingnya menjaga kesehatan sejak dini. karena mencegah lebih baik daripada mengobati," ujar salah seorang tim yang terlibat dalam kegiatan penyuluhan ini.

Selain penyuluhan, masyarakat juga mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis yang meliputi pemeriksaan tekanan darah, gula darah, pengukuran berat dan tinggi badan serta pemberian obat-obatan, hingga konsultasi kesehatan umum. Pemeriksaan ini dilakukan oleh tim kesehatan dari puskemas.

Program Kesehatan Gratis

Antusiasme warga terlihat jelas sepanjang kegiatan berlangsung. Mereka mengaku sangat terbantu dengan adanya layanan kesehatan gratis ini, mengingat tidak semua warga memiliki akses mudah ke fasilitas kesehatan.

"Alhamdulillah, kami sangat senang dengan kegiatan ini. Kami jadi tahu kondisi kesehatan kami dan bagaimana cara menjaga kesehatan yang baik.” ungkap salah seorang warga yang mengikuti pemeriksaan.

Kepala Desa Bonto Manurung juga menyambut baik kehadiran UKM Pramuka UNM. Menurutnya, kegiatan seperti ini sangat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan.

Program bina desa yang mengusung tema "Desa Berdaya, Pramuka Berdampak" ini merupakan wujud nyata dari pengabdian mahasiswa kepada masyarakat. Melalui kegiatan ini, anggota UKM Pramuka UNM tidak hanya mengaplikasikan ilmu yang diperoleh di kampus, tetapi juga mengembangkan jiwa kepemimpinan dan kepedulian sosial sesuai dengan nilai-nilai kepramukaan.

UKM Pramuka UNM berkomitmen untuk terus melanjutkan program pemberdayaan masyarakat, khususnya di bidang kesehatan, sebagai bentuk kontribusi nyata dalam pembangunan masyarakat desa yang lebih sehat dan sejahtera.

Citizen Report: Nur Fadila

Editor: Humas UKM Pramuka UNM

Load disqus comments

0 comments